RPP INSPIRATIF

KKPS Karawang

RPP INSPIRATIF

Jumat, 26 Juni 2020



Seperti diketahui bersama bahwa telah terbit Permendikbud no 14 tahun 2019 tentang Penyederhanaan RPP menjadi tiga komponen, yaitu tujuan, langkah-langkah kegiatan, dan asesmen. Hal ini dilakukan oleh kementerian untuk menjawab “keluhan” guru karena terlalu banyaknya beban administrasi yang harus dikerjakan. Walaupun sebenarnya asumsi itu belum tentu sepenuhnya benar. Namun faktanya permendikbud no 14 tahun 2019 itu telah menimbulkan pro kontra bagi beberapa pihak.

Kita tidak akan masuk pada polemik tersebut, biarlah itu menjadi konsumsi para ahli, buat kita sebagai pendidik ketika sebuah regulasi sudah dikeluarkan, maka kewajiban kita adalah mencoba mengimplementasikan kebijakan tersebut secara professional dan akuntabel. Masalahnya kita (saya secara pribadi) khususnya di daerah kita di Kabupaten Karawang, saya sebagai pendidik belum memperoleh pencerahan yang pasti tentang implementasi hal tersebut.

Nah, kemarin dalam salah satu WAG yang saya ikuti saya dapat kiriman Buku tentang RPP Inspiratif yang disusun oleh Tim Pusat Kurikulum dan Pembelajaran Badan Penelitian dan Pengembangan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. Dalam buku ini dijelaskan substansi tentang RPP tiga komponen tersebut yang intinya menurut saya kita jangan terjebak pada jumlah halaman RPP tersebut, tetap harus focus pada komponen yang wajib ada dalam RPP tersebut yaitu, tujuan, KBM, dan asesmen. Buku ini juga dilengkapi dengan contoh-contoh RPP inspiratif untuk semua jenjang dari mulai PAUD sampai SMA/SMK, dan SLB.

Supaya lebih jelasnya silakan dibaca saja bukunya. Untuk bisa membacanya, bapak dan ibu guru bisa mengunduhnya DI SINI.
Sekian dulu tulisan hari ini, semoga bermanfaat.